banner 728x250
Blog  

Sosialisasi Pengelolaan Administrasi Kependudukan di Madukoro, Lampung Utara

Pemerintah Kabupaten Lampung Utara Tingkatkan Pelayanan Administrasi Kependudukan Melalui Sosialisasi di Desa Madukoro

banner 120x600

Hadir pula perwakilan dari Kecamatan Sungkai Jaya, Kecamatan Muara Sungkai, dan Kecamatan Sungkai Selatan, beserta para kepala desa dari empat kecamatan tersebut.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan memperkuat koordinasi antara pemerintah daerah dan aparatur desa dalam memberikan pelayanan administrasi kependudukan yang cepat, tepat, dan mudah bagi masyarakat.

Dalam sambutannya, Camat Kotabumi Utara, Bapak Apriyanto, S.E., menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Disdukcapil Lampung Utara yang telah memberikan sosialisasi langsung kepada perangkat desa.

Kami berterima kasih atas kehadiran dan bimbingan dari Dinas Capil. Semoga kegiatan ini semakin memudahkan warga dalam mendapatkan pelayanan administrasi kependudukan,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Desa Madukoro, Bapak Johan Andri Yanto, S.Hut., turut mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan tersebut.

Kami berharap sosialisasi ini dapat menertibkan administrasi kependudukan dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya dokumen kependudukan di Kabupaten Lampung Utara,” ungkap Johan.

Melalui kegiatan ini, diharapkan sinergi antara pemerintah kabupaten, kecamatan, dan desa semakin kuat dalam memberikan pelayanan publik yang profesional dan berintegritas kepada masyarakat.

img src="http://https://saiber.news/wp-content/uploads/2025/10/images-11-1.jpeg" alt="banner 655×468" /> 655x468" title="banner 655x468" width="655" height="468" />

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *